Oracle Mengintegrasi Keamanan Mobile ke Platform Manajemen Identitas dan Akses

Oracle Mengintegrasi Keamanan Mobile ke Platform Manajemen Identitas dan Akses

Tampilan antarmuka yang sudah ditingkatkan, kemampuan mobile yang baru, dan fungsi compliance tambahan menciptakan manajemen identitas yang komprehensif dari satu platform

3 Agustus 2015 ‘ Oracle mengumumkan rilis terbaru dari Oracle Identity Management yang memberikan kemampuan pada perusahaan untuk mengatur akses ke mobile, cloud, dan aplikasi on-premise dengan aman melalui satu tampilan antarmuka yang mudah digunakan.

Versi terbaru Oracle Identity Management 11gR2 Patchset 3 membantu menyederhanakan dan merampingkan proses ini dengan mengintegrasi Enterprise Mobility Management ke stack Oracle Identity Management. Integrasi ini menyatukan fungsi keamanan mobile, manajemen identitas, dan compliance ke satu platform yang sudah terkonsolidasi.

Teknologi digital seperti cloud, media sosial, dan mobile, menjadi suatu norma baru di perusahaan. Tekonologi ini juga menimbulkan berbagai macam tantangan yang semakin kompleks dari segi keamanan, kata Jim Taylor, Senior Director, Product Management, Oracle. Untuk membantu perusahaan dalam menghadapi tantangan-tantangan ini secara efisien, rilis terbaru dari Oracle Identity Management mengintegrasikan keamanan mobile dan manajemen identitas ke satu basis kode yang terkonsolidasi, tampilan antarmuka, dan policy engine serta alur kerja. Integrasi ini bisa menurunkan biaya perusahaan dalam pemenuhan peraturan dan compliance, serta memenuhi tuntutan keamanan secara efektif.

Dengan integrasi manajemen mobile ke Oracle Identity Management, perusahaan kini mampu untuk mengamankan tenaga kerjanya yang mobile, sekaligus melengkapi mereka dengan manajemen perangkat mobile, manajemen aplikasi mobile, manajemen konten mobile, serta identitas mobile. Solusi Oracle menjadi terdepan dengan SSO yang ditingkatkan dan proses authentication yang sadar konteks. Selain itu, Oracle Identity Management yang baru memiliki tampilan antarmuka yang sudah ditingkatkan, serta menyederhanakan interaksi end-user dengan sistem, mengembangkan pengalaman sign-on untuk pegawai, dan mengurangi telepon meminta bantuan.

Dengan rilis terbaru dari Oracle Identity Management 11gR2 Patchset 3, Oracle menyediakan platform manajemen identitas yang paling canggih dan komprehensif untuk perusahaan. Hasilnya, perusahaan bisa menyadari potensi cloud dan aplikasi mobile, sementara membantu mereka memastikan bahwa data perusahaan yang bernilai tetap aman.

Untuk mengembangkan platformnya, Oracle juga memperkenakan fitur pengaturan identitas baru yang memungkinkan pelanggan melakukan audit compliance, seperti pembagian tugas dan kemampuan manajemen siklus sepenuhnya. Dengan memasukkan fungsi baru ini di plaform manajemen identitas, Oracle memungkinkan perusahaan mengurangi biaya manajemen sistem, penerapan sistem, dan pemeliharaan sistem untuk jangka panjang.

Informasi Tambahan

* Learn more about Oracle Identity Management
* Bergabung ke Oracle Identity Management di Facebook dan follow Twitter

Tentang Oracle

Oracle merancang hardware dan software yang bekerja bersama-sama dalam cloud dan data center perusahaan Anda. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Oracle (NYSE:ORCL), kunjungi www.oracle.com.

Merek Dagang Terdaftar

Oracle dan Java adalah merk dagang terdaftar di bawah nama Oracle dan/atau afiliasinya. Nama-nama lain yang tercantum merupakan hak milik pihak masing-masing.

Kontak Media

Joyce Ang Niko Radityo
Oracle Corporation Fortune PR
+65 6436 1238 +62878 89899900
joyce.ang@oracle.com oracle@fortunepr.com

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again