1. Startup

Zomato Bertekad Tingkatkan Operasional ke Sejumlah Kota Besar di Indonesia

Zomato tahun ini meraih hasil menggembirakan dalam segi user awareness, user engagement dan user acquisition. Meski mendapat hasil yang melampaui target, layanan panduan pencarian restoran online dan mobile ini bertekad untuk terus melakukan berbagai perbaikan produknya, termasuk implementasi Jurnal Kuliner yang detil dan personal. Zomato juga berencana memperluas operasionalnya ke kota-kota lain di Indonesia.

Saat ini pengguna smartphone ber-platform iOS, terutama yang sudah diperbarui ke iOS8, sudah dapat menikmati fitur-fitur terbaru yang disajikan Zomato, seperti check-in saat di restoran, menandai teman pada ulasan, memberikan komentar, foto serta membuat penanda dari restoran favorit, ataupun restoran yang sering dikunjungi oleh seseorang. Berbagai pembaruan itu juga akan tersedia bagi perangkat Android, Windows Phone, dan situs Zomato dalam waktu dekat.

Fitur-fitur terbaru yang akan diluncurkan, menurut pengelolanya, bertujuan untuk meningkatkan pengalaman para pengguna Zomato.

“Kami terus mencari cara secara konstan untuk meningkatkan pengalaman para pengguna ketika di restoran dengan menyediakan informasi dengan mudah, mulai dari menemukan tempat terbaik disekitar Anda, untuk check-in bersama teman, mengunggah foto selama makan, dan menulis ulasan yang tentunya membantu orang lain untuk menentukan pilihan tempat untuk makan”, ujar founder Zomato Deepinder Goyal.

Dalam waktu ke depan, pembaruan-pembaruan sosial ini akan diselaraskan dengan aktivitas pengguna di Zomato sehingga mereka dapat membuat Jurnal Kuliner secara detil dan personal. Dalam Jurnal Kuliner, semua aktivitas pengguna ditampilkan semua kegiatan pengguna dari hari pertama mereka mendaftar di Zomato sampai kegiatan terakhir mereka. Zomato juga melakukan peningkatkan kolom pencarian dan hasil pencarian lebih cepat, bahkan ketika mencari di lokasi.

Fitur Wishlist dan SpeedDial telah diringkas dalam Bookmark yang dapat diakses melalui aplikasi Zomato, bahkan ketika perangkat tidak terhubung ke Internet, sehingga pengguna tetap dapat menelepon restoran tanpa hambatan.

Berbagai peningkatan layanan ternyata tidak hanya dari segi fitur-fitur baru. Baru-baru ini Zomato juga memperluas layanannya ke Pulau Bali.

“Salah satu alasan kami membuka layanan di Bali dikarenakan permintaan yang tinggi dari para pengguna Zomato yang tinggal atau pun sering berkunjung ke Bali sehingga penyambutannya sangat hangat. Hal tersebut dapat dilihat dari jumlah pengguna dan angka download aplikasi di Indonesia yang semakin meningkat cukup signifikan saat kami meluncurkan layanan di Bali. Lebih dari 50 pengguna persen pengguna kami aktif dalam memberikan review atau pun mengunggah foto setiap harinya,” ujar Country Manager Zomato Indonesia William Tunggaldjaja.

Hal ini membuat Zomato optimis untuk melakukan ekspansi ke kota-kota besar lainnya di Indonesia seperti Bandung atau Surabaya. William juga mengatakan bahwa memasuki akhir tahun ini target Zomato dicapai lebih cepat dari yang diprediksikan. Hal ini bisa dilihat dari sisi user engagement, awareness dan user acquisition, meskipun William tidak menyebutkan angka-angka yang menjadi targetnya.

“Namun kami belum berpuas diri karena target utama kami menjadikan Zomato sebagai platform yang digunakan sebelum, saat, dan setelah makan di restoran. Sejalan dengan usaha kami dalam pencapaian target utama, Zomato Indonesia juga sedang melakukan pengembangan tim untuk operasional di Indonesia,” ungkap William.

Untuk ranah mobile, dikonfirmasi bahwa traffic dari dua mobile platform utama tersebut sudah sama besar. William menyebutkan, "Dari awal, kami mendapat traffic dari iOS yang lebih tinggi daripada Android. Tetapi, dengan ekspansi yang lebih besar, sekarang traffic antara iOS and Android sudah lebih imbang."

[Ilustrasi foto: Shutterstock]

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again