1. Startup

Semakin Sosial, Bing Kembali Tambahkan Hasil Pencarian dari Facebook

Integrasi layanan antara Bing dan Facebook terus mengalami perkembangan, kini Bing akan menampilkan hasil pencarian dari relasi pengguna di Facebook. Ada dua hasil pencarian dari relasi Facebook yang diliris oleh Bing, yaitu hasil pencarian atas fitur Like serta hasil pencarian atas profil pengguna Facebook.

Fitur pencarian sosial dari Bing ini akan bisa diakses oleh penggguna dalam beberapa waktu kedepan, untuk fitur Liked Result, nantinya penggguna yang melakukan pencarian dengan kata kunci tertentu dan akan mendapatkan hasil pencarian dari relasi Facebook berdasarkan informasi Like yang mereka lakukan di Facebook.

Hasil pencarian dari Bing akan memunculkan apa yang disebut 'Facebook Module' dimana hasil pencarian konten yang di 'like' oleh relasi Facebook akan muncul. Seperti yang dituliskan oleh GigaOm, fitur ini akan secara otomatis muncul jika pengguna telah terhubung dengan Facebook. Fitur Liked Search ini juga merupakan salah satu implementasi dari fasilitas Facebook Instant Personalization.

Jadi misalnya saya mencari tempat makan di Bandung menggunakan Bing, maka nantinya jika ada dari relasi saya yang me-like Facebook pages yang berhubungan dengan tempat makan di Bandung, keterangan tentang tempat itu akan muncul dalam tampilan Facebook Module di halaman hasil pencarian Bing, hal yang sama juga berlaku untuk pencarian atas artis, film atau konten lainnya.

Selain fitur Liked Result ini, Bing juga menambahkan fitur lain yaitu Profile Search. Bing akan membantu pengguna mereka dalam menemukan hasil pencarian yang berhubungan dengan profil orang tertentu.

Misalnya saya mencari dengan kata kunci Wiku, maka dengan integrasi Facebook di pencarian Bing, saya akan mendapatkan hasil pencarian berupa profil dengan kata kunci ini yang muncul berdasarkan tingkatan pertemanan di Facebook, semakin dekat relasi saya dengan profil orang yang saya cari maka hasilnya akan ada di posisi teratas.

Bing juga menjelaskan bahwa kebanyakan mesin pencari hanya memberikan hasil pencarian standar yang sangat sulit untuk menemukan orang yang tepat, dikatakan Bing, sekitar 4% dari kata kunci pada mesin pencari digunakan untuk mencari orang, disinilah kelebihan dari fitur pencarian dari Facebook ini mencoba memberikan hasil pencarian yang lebih tepat, terutama jika hal itu berhubungan dengan hasil pecarian profil orang tertentu yang telah memiliki relasi pertemanan.

Bing juga memberikan perhatian yang cukup besar tentang masalah privasi dari fitur yang berhubungan dengan integrasi dengan Facebook ini. Pengguna akan diberikan fasilitas informasi yang cukup untuk mempelajari fitur hasil pencarian Facebook ini, serta akan diberikan juga pilihan untuk menonaktifkan fitur pencarian ini. Hasil pencarian dari Facebook baik itu yang berhubungan dengan profil maupun informasi 'like' dari Facebook hanya akan muncul untuk informasi yang bersiat publik, dan hanya akan tersedia dari jaringan relasi Facebook pengguna yang bersangkutan. Hasil pencarian ini juga bersifat private, jadi informasi pencarian yang didapat tidak dibagikan kembali ke jaringan Facebook pengguna.

Minggu yang cukup sibuk bagi mesin pencari besar, setelah Google menambahkan beberpa fitur seperti Google Instant serta dikabarkan sedang menguji fitur 'full page preview', kemudian Yahoo! (yang mesin pencarinya kini didukung teknologi Microsoft) menambahkan pengalaman dalam menggunakan mesin pencari dengan fitur'overview' dan 'slideshows', kini Bing yang menambahkan elemen sosial lebih dalam lagi pada mesin pencari mereka.

Fitur pencarian hasil integrasi Facebook ini akan segera bisa dinikmati oleh pengguna luas, dan berikut video penjelasan tentang dua fitur baru dari mesin pencari Bing.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again