1. Startup

Rajakamar Ekspansi Besar-Besaran, Tambah Basisdata Hotel di Asia dan Australia

Rajakamar, salah satu layanan perjalanan online dengan dukungan pemain tradisional yang kuat, mengumumkan ekspansinya ke kota-kota di Asia dan Australia. Tidak tanggung-tanggung, secara total sekarang Rajakamar memiliki 30.000 hotel di dalam basisdatanya, dengan penambahan partner di berbagai kota di Australia, Cina, Jepang, Korea, Makau, Taiwan dan Vietnam.

Afril Wibisono, Head of Marketing & Communication, menjelaskan, "Sebagai satu-satunya pemain lokal terbesar untuk penyediaan hotel booking baik online atau offline di Indonesia, RajaKamar berusaha memenuhi perkembangan kebutuhan pelanggan. Peningkatan layanan dan inovasi merupakan suatu keharusan agar rajakamar.com tetap jadi pilihan nomor satu bagi masyarakat Indonesia dalam memesan hotel."

Jumlah 30.000 hotel di dalam basisdata Rajakamar tentu saja merupakan lonjakan luar biasa, mengingat laporan per bulan Juli yang lalu memberikan informasi Rajakamar baru memiliki rekanan 1800 hotel di dalam negeri dan 1500 hotel di luar negeri.

Langkah ekspansi ini merupakan jawaban bagi langkah Tiket yang bekerja sama dengan HotelsCombined yang berbasis di Australia. Australia tentu saja pasar yang penting mengingat frekuensi kunjungan orang Australia ke Indonesia dan sebaliknya cukup besar dan memiliki potensi yang tinggi. Berbeda dengan Tiket yang membidik pasar asing untuk berlibur ke Indonesia, Rajakamar (yang hanya tersedia dalam versi bahasa Indonesia dan mata uang Rupiah) berusaha memenuhi kebutuhan wisatawan Indonesia yang ingin bepergian ke luar negeri.

Bulan Juli yang lalu, Rajakamar memulai ekspansinya ke luar negeri dengan menambahkan layanan pemesanan hotel di Singapura dan Malaysia. Kini hampir semua destinasi populer di kawasan Asia Tenggara dan Asia Timur dilingkupi oleh layanan Rajakamar. Rajakamar dibidani oleh tiga layanan perjalanan ternama, yaitu Smailing, Panorama dan Dwidaya.

Setelah penunjukan CEO yang baru awal tahun ini, Rajakamar memang terlihat agresif mengepakkan sayapnya. Saat ini untuk memperkuat ketersediaan Rajakamar di berbagai medium, aplikasinya sudah tersedia untuk platform BlackBerry dan Android -- dua platform smartphone paling populer di Indonesia saat ini. Rajakamar juga bekerja sama dengan layanan populer TripAdvisor untuk menambahkan review terhadap kamar hotel yang ingin dipesan.

[ilustrasi foto: Shutterstock]

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again