1. Startup

Ajang Sinergi Antara Startup Lokal Dengan Startup Global Melalui iSTART@Indonesia 2013

Indonesia dikenal dengan negara yang memiliki peta bisnis yang unik. Dengan demografis dan kulturalnya yang beragam, penanaman investasi di Indonesia selalu menjadi tantangan yang menarik bagi sebagian perusahaan asing termasuk pelaku startup. Untuk memahami pemetaan bisnis di Indonesia, STI Indonesia (PT Syukur Teknologi Inovasi) bekerjasama dengan iAxil Pte Ltd dan didukung oleh Infocomm Development Authority of Singapore (IDA Singapore) bersama-sama menggelar acara iSTART@ Indonesia 2013.

Acara iSTART@ Indonesia 2013 merupakan event yang ditujukan untuk mengakselerasi pasar serta menjalin networking antara pelaku startup di bidang IT diantara kedua negara yaitu Indonesia dan Singapura. Sesuai dengan press release yang kami terima, dari event ini diharapkan perusahaan startup di bidang ICT asal Singapura dapat memahami peta bisnis di Indonesia, serta dapat menjalin kerjasama dengan pihak yang relevan untuk mengembangkan potensi bisnis yang ada.

Sekilas info tentang IDA Singapore yang merupakan salah satu pihak pendukung dari event ini. IDA Singapore merupakan salah satu pihak yang berpengaruh dalam perkembangan startup di Singapura, mungkin bisa dibilang “mirip” dengan peran Kemenkominfo di Indonesia. Dalam beberapa tahun terakhir, IDA sudah mendukung banyak acara yang serupa yang digelar di berbagai negara seperti iSTART@Beijing, iSTART@SilliconValley dan juga iSTART@Philippines. Di tahun ini, kegiatan tersebut hadir di Indonesia untuk pertama kali dengan menggelar iSTART@ Indonesia 2013.

Di dalam keterangan resminya, iSTART Indonesia merupakan salah satu program iSTART terpenting bagi IDA Singapore, “iSTART@Indonesia merupakan salah satu program iSTART paling penting bagi IDA Singapore dan karenanya terdapat dua pejabat Senior IDA Singapore yang mengikuti iSTART@Indonesia 2013,” seperti yang tertulis dalam keterangan resminya. Dua pejabat senior tersebut ialah Andrew Khaw – Direktur Senior di bidang pengembangan industri, dan Robert Kim – Direktur IDA di bidang konsumen.

Selain memiliki fokus terhadap industri startup Singapura yang ingin mempelajari peta industri bisnis di Indonesia, melalui event ini diharapkan juga perusahaan-perusahaan startup di Indonesia juga dapat memperoleh manfaat dari diadakannya program ini. Masih dijelaskan dalam rilisannya, melalui event ini pelaku startup di Indonesia dapat tak hanya membuka jaringan dan peluang usaha dengan sesama perusahaan startup di negara tetangga, tapi juga memahami bagaimana IDA Singapore berperan dalam menumbuh dan mengembangkan kewirausahaan di bidang teknologi informasi yang tentu juga diharapkan menjadi motivasi bagi pemerintah Indonesia untuk memberi dukungan yang serupa bagi industri startup di dalam negeri.

Hal tersebut bukan hal yang tak mungkin, sebab Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi makro secara signifikan yang berakibat memicu bertumbuhnya industri startup yang kian pesat belakangan ini. Dengan populasi sebanyak 237 juta berdasarkan Sensus Penduduk 2010 dan pertumbuhan 1,49 persen per tahun, Indonesia menghasilkan populasi baru kurang lebih sebanyak jumlah penduduk Singapura setiap tahunnya. Belum lagi 50 persen dari total penduduk berusia di bawah 30 tahun. Semua ini menjadikan Indonesia sangat “seksi” secara ekonomi dan berpeluang menghasilkan banyak wirausaha pemula melalui kerjasama antarnegara. Tentu dengan melalui iSTART@ Indonesia 2013, segala potensi tersebut dapat dijembatani secara optimal.

Perhelatan iSTART@ Indonesia 2013 nantinya akan memberikan sejumlah paparan mengenai aspek aspek penting dalam berbisnis di Indonesia, antara lain aspek politik, hukum, pajak dan prasarana. Untuk itu, dalam iSTART@ Indonesia 2013 akan menghadirkan sejumlah mentor dan pakar yang merupakan praktisi di bidang masing-masing. Mulai dari pebisnis profesional, entrepreneur, hingga kalangan legislatif semuanya turut mengisi rangkaian mentoring serta workshop yang akan diadakan di dalam iSTART@ Indonesia 2013. Selain sesi mentoring dan workship, peserta juga dapat menemui langsung pelaku-pelaku ekosistem startup di Indonesia seperti komunitas startup #StartupLokal, incubator (Merah Putih Incubator), venture capital dan juga dari kalangan universitas.

iSTART@ Indonesia 2013 akan diikuti oleh 15 startup asal Singapura dan telah berlangsung sejak Senin 23 September 2013 kemarin hingga Sabtu 28 September 2013 nanti. Kegiatan ini sebagian besar akan diadakan di Hotel Harris Tebet. Bagi Anda yang tertarik untuk mengikuti perhelatan ini setidaknya masih tersisa waktu sekitar 3 hari ke depan sampai perhelatan ini berakhir.

 

[ilustrasi foto oleh: Shutterstock]

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again